Narkoba Jadi ‘Rumput Liar’ Ancam Sekolah, Satgas Baanar dan Disdik Sumenep Pasang Badan

Rabu, 19 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Narkoba Jadi 'Rumput Liar' Ancam Sekolah, Satgas Baanar dan Disdik Sumenep Pasang Badan (Foto: for Indeks Jatim

Narkoba Jadi 'Rumput Liar' Ancam Sekolah, Satgas Baanar dan Disdik Sumenep Pasang Badan (Foto: for Indeks Jatim

SUMENEP, Indeks Jatim – Satuan Tugas Badan Ansor Anti Narkoba (Satgas Baanar) Kabupaten Sumenep tak main-main dalam urusan memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

Terbaru, Baanar Sumenep melakukan langkah strategis, dengan bersilaturahim kepada Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep, Rabu (19/11/2025).

Aksi ini merupakan upaya nyata Baanar untuk menguatkan sinergi dalam program pencegahan dan pemberantasan barang haram, terutama yang menyasar pelajar di lingkungan pendidikan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pentingnya Edukasi Dini di Sekolah

Sekretaris Satgas Baanar, Edy Khamaidi, langsung menekankan poin vital: peran keluarga dan lembaga pendidikan sangat penting dalam edukasi bahaya narkoba.

Baca Juga :  Ketua Fraksi PDI-Perjuangan Sumenep Apresiasi Kinerja Dinas PUTR

“Kita sepakat bahwa pencegahan narkoba harus dimulai dari dini. Maka penting untuk melakukan edukasi sejak dini” tegas Edy.
Menurutnya, sekolah dan rumah adalah benteng pertama yang harus dipertahankan dari serangan narkoba.

Narkoba Itu “Rumput Liar!”

Kepala Dinas Pendidikan Sumenep, Agus Dwi Syaputra, menyatakan komitmen penuh untuk mendukung “Gerakan Gempur Narkoba” ini.
Agus menegaskan bahwa narkoba adalah ancaman serius bagi masa depan generasi muda di Sumenep.

“Narkoba itu ibarat rumput liar. Kalau dibiarkan tumbuh, ia akan merusak dan mengganggu yang lain. Maka harus dicabut sampai ke akarnya” tandas Agus, memberikan analogi yang menohok.

Baca Juga :  “MIMI PERI KATE” Antar Puskesmas Pamolokan Raih Juara I Inovasi Pelayanan Publik Sumenep 2025

Siap Kolaborasi “Sekolah Bersih Narkoba”

Satgas Baanar menyambut baik komitmen tersebut. Mereka siap gaspol berkolaborasi.
Kolaborasi ini akan diwujudkan lewat berbagai program, mulai dari edukasi, kampanye sadar bahaya narkoba, hingga pendampingan bagi sekolah.

Harapannya, kerja sama lintas sektor ini mampu menciptakan lingkungan pendidikan yang aman, sehat, dan bebas narkoba 100%.

Pertemuan ini menjadi sinyal kuat bahwa generasi muda Sumenep akan mendapatkan perlindungan maksimal dari berbagai bentuk penyalahgunaan zat terlarang.

Penulis : A. Warits

Editor : Ghauzan

Berita Terkait

LBH GP Ansor dan Polres Sumenep Bahas MoU Pendampingan Hukum Gratis
Birokrasi Sumenep Menuju Model Pelayanan Publik yang Adaptif dan Terintegrasi
Pesan Pamungkas Bupati Fauzi di Penghujung 2025, Jaga Harmoni, Jemput Harapan Baru
Sinergi PAC GP Ansor Gapura dan Klinik Utama Sumenep dalam Bakti Sosial Pemeriksaan Mata Gratis
Sinergi Multisektoral RSUD dr. H. Moh. Anwar Raih Apresiasi Atas Akselerasi “Calendar of Event” 2025
KH. Imam Hasyim Dorong Transformasi Deteksi Dini untuk Mitigasi Konflik Sosial di Sumenep
Diamini DPRD, PMII UPI Desak Restrukturisasi Pusat Informasi Migas
Durianisasi Masalembu, Darul Fath Pimpin Gerakan Penanaman Berbasis Ekologi

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:23 WIB

LBH GP Ansor dan Polres Sumenep Bahas MoU Pendampingan Hukum Gratis

Senin, 5 Januari 2026 - 15:04 WIB

Birokrasi Sumenep Menuju Model Pelayanan Publik yang Adaptif dan Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 22:32 WIB

Pesan Pamungkas Bupati Fauzi di Penghujung 2025, Jaga Harmoni, Jemput Harapan Baru

Rabu, 24 Desember 2025 - 22:09 WIB

Sinergi Multisektoral RSUD dr. H. Moh. Anwar Raih Apresiasi Atas Akselerasi “Calendar of Event” 2025

Rabu, 24 Desember 2025 - 16:16 WIB

KH. Imam Hasyim Dorong Transformasi Deteksi Dini untuk Mitigasi Konflik Sosial di Sumenep

Berita Terbaru